Artikel CeQi Terkini :
Home » , , » Dibalik Kesuksesan Kampanye Obama

Dibalik Kesuksesan Kampanye Obama

Obama Dibalik Kesuksesan Kampanye ObamaDibalik Kesuksesan Kampanye Obama. Setelah sukses memimpin Negara adidaya amerika serikat satu periode Barack Obama kini kembali terpilih sebagai presiden Negara adidaya tersebut, dengan memperoleh 349 electoral votes, melebihi syarat minimum 270 yang harus diraih seorang calon presiden dan unggul dari pesaing beratnya Mitt Romney dengan selisih suara yang tidak terlalu jauh. Kesuksesan Barack Obama ini tidak lepas dari hasil kerja keras tim suksesnya beserta dukungan orang-orang terdekatnya, salah satunya adalah istri beliau Michele Obama yang juga ikut berkampanye demi kesuksesan sang suami dan usaha itu tidak sia-sia.

Salah satu kunci sukses kampanye Barack Obama adalah masalah di bidang social, Obama juga berhasil menarik hati para kaum perempuan dan Obama juga berhasil memelihara koalisi para pemilih perempuan untuk memenangkannya. Ada dua hal yang menjadi topik utama kampanye Barack Obama di kaum perempuan yaitu tentang masalah aborsi dan pernikahan, salah satu alasan Obama mengambil kedua topik tersebut adalah karena Jumlah perempuan yang menganggap penting masalah aborsi dan pernikahan sesama jenis dua kali lipat dibandingkan pemilih pria. Bahkan para kaum perempuan di negeri adidaya pun menganggap kedua isu itu menjadi faktor penentu bagi mereka untuk menentukan pilihan.

Romney ternyata tidak berhasil merebut simpati pemilih perempuan, Dari hasil survey sendiri Obama mengalahkan Romney dengan 55 persen dukungan di kalangan pemilih perempuan, menurut jajak pendapat Reuters/Ipsos Election Day. Romney hanya mendapat dukungan 43 persen. Keunggulan 12 poin itu hampir menyamai selisih kemenangan Obama atas John McCain pada kampanye 2008.

Salah satu wilyah yang menjadi perebutan kampanye Barack Obama dan Rommey adalah Ohio dan Pennsylvania. Kedua negara bagian tersebut merupakan wilayah yang penting dan sangat menentukan bagi kedua kandidat. Pasalnya, Ohio dan Pennsylvania merupakan swing state, atau negara bagian yang secara tradisional bukan basis partai manapun.

Saingan Barack Obama sendiri Romney, secara khusus memilih Ohio karena negara bagian itu memiliki jumlah electoral vote yang cukup besar yaitu 18 orang. Ditambah lagi selisih suara kedua kandidat di wilayah ini berselisih amat tipis.

Sehari sebelumnya Romney juga menggelar kampanye di negara bagian Ohio. Di hadapan ribuan pendukungnya di kota Colombus, Ohio, Romney meminta agar para pemilih yang belum menentukan pilihan untuk melihat rekam jejak kedua kandidat. Sementara itu calon presiden incumbent, Barack Obama yang telah memberikan suaranya bulan lalu memilih untuk bersantai di kediamannya di Illionis. Obama hanya akan bermain basket, aktivitas yang ia akui sebagai tradisinya di hari pemilihan. Namun Setelah serangkaian kampanye, posisi kedua kandidat presiden tetap sama seperti saat masa kampanye dimulai.
Pembuktian hari ini telah mengantarkan Obama kembali menjadi Presiden Amerika Serikat yang merupakan tujuan akhir Dibalik Kesuksesan Kampanye Obama.

sumber : ahyanarif.com
Share this article :

0komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Qiwoel Friends

Sarankan CeQi di Google ya

Daftar Isi Blog Terbaru-Terlawas

Yang Sering Dibaca

 
CeQi Blog Supported By :Duniaq Duniamu.com | Asalasah | Maskolis | jadigitu.com
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Esabong - All Rights Reserved
Template Modified by esabi wibowo Design by Maskolis Template