Artikel CeQi Terkini :
Home » , , , » 5 Spirit Juara ala Donald Trump

5 Spirit Juara ala Donald Trump

Siapa yang tidak kenal Donal Trump. Meski pengusaha, Trump boleh dibilang populer di segala lapisan masyarakat bahkan dunia. Program televisinya “The Apprentice” sangat mendunia. Dia juga penulis buku ulung.

Dalam buku “Think Like A Champions” (Berpikir Layaknya Seorang Juara), Trump menumpahkan tips-tips praktisnya agar seseorang mencapai kesuksesan. Lima poin di antaranya yang menarik adalah sebagai berikut:

1. Inovasi

Menurut Trump, untuk menjadi sukses kita harus sadar akan berbagai hal yang kadang aneh, karena hal itu bisa menjadi langkah besar menuju inovasi. Di matanya, berinovasi tak berarti mencipta sesuatu yang benar-benar baru secara utuh.

“Kita tidak benar-benar mencipta, tapi kita merangkai apa yang sudah diciptakan untuk kita. Jadilah perangkai yang hebat -tidak masalah di mana minat Anda-maka Anda sedang menempuh jalan menuju daya invensi,” tuturnya.

2. Berpikir Cepat

Berpikir cepat itu penting, katanya. Dan untuk bisa melakukannya perlu ada persiapan. Persiapannya bukan dimulai dari hari esok tapi dimulai dari hari ini.

“Jangan tunggu keadaan urgent untuk menguji kemampuan berpikir cepat, tetaplah waspada setiap saat. Orang sering berkomentar tentang betapa cepat saya bekerja, yang adalah benar. Tapi alasan saya bisa bergerak cepat adalah karena saya telah melakukan pekerjaan latar belakang terlebih dahulu yang sering tidak dilihat seorang pun,” tuturnya.

3. Totalitas

Kita sering kali tak peduli pada apa yang terjadi di lingkungan kita selama itu tak mempengaruhi kita. Ibaratnya, kita memesan pizza lalu pizza datang dengan satu potongan hilang. Kita tak pernah mencari tahu kenapa satu potongan pizza hilang.

“Padahal, untuk menjadi pemenang dalam segala kesempatan kita harus berpikir secara total. Berusaha keraslah demi totalitas dan tetap membuat rasa ingin tahu Anda utuh, dan Anda akan melihat diri Anda siap untuk menang di semua kompetisi,” ujarnya.

4. Berpikir Seperti Juara

Trump menggambarkan para juara seperti ini. Para juara berpikir besar. Para juara bekerja amat keras. Para juara itu fokus. Para juara berdisiplin. Para juara adalah seseorang yang bangkit ketika ia tak mampu. “Salah satu hal yang mereka semua sama-sama punya adalah pola pikir yang sama: Mereka ingin menang, mereka ingin menjadi yang terbaik,” paparnya.

5. Beri Potensi Anda Peluang

Menurut Trump, ketika seorang achiever (orang yang selalu ingin menang) berprestasi, itu bukan fase untuk tenang, itu baru awal. Para achiever bergerak maju setiap kali – mereka mengantisipasi urusan berikutnya dan punya sasaran langsung yang telah disusun. “Para achiever mencari tantangan, sehingga urusan berikutnya adalah apa yang mereka pikirkan. Mereka punya kewajiban pada diri mereka sendiri untuk membuat diri mereka terbaik,” ujarnya.

Itulah lima tips dari Donald Trump yang disarikan dari buku Think Like A Champions. Seperti yang ia katakan, mari berpikir seperti seorang juara mulai saat ini!

sumber: top motivasi
Share this article :

0komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Qiwoel Friends

Sarankan CeQi di Google ya

Daftar Isi Blog Terbaru-Terlawas

Yang Sering Dibaca

 
CeQi Blog Supported By :Duniaq Duniamu.com | Asalasah | Maskolis | jadigitu.com
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Esabong - All Rights Reserved
Template Modified by esabi wibowo Design by Maskolis Template