Artikel CeQi Terkini :
Home » , » Tips Cara Menangani 'Kecelakaan' Kecil Di Dapur

Tips Cara Menangani 'Kecelakaan' Kecil Di Dapur

(sumber gambar : google)

Apakah di antara kawan ada yang berprofesi ibu rumah tangga yang gemar memasak? Berarti sering ke dapur, kan? Well, sebenarnya yang bukan IRT bahkan seorang lelaki pun takkan pernah luput dari kegiatan di dapur. Right? Memasak, menyeduh teh/kopi, mencari sesuatu untuk dimakan atau bahkan sekadar mengicip-icip … dapurlah tempatnya.

Sebagai tempat yang cukup krusial, dapur pun tak urung dari kecelakaan-kecelakaan yang mengintai kita setiap saat, lho. Tidak percaya? Berikut ini akan saya beberkan beberapa kecelakaan kecil yang memungkinkan terjadi di tempat paling produktif dan kreatif di rumah tersebut :
  • Teriris pisau

Ouuch! Kawan pernah mengalami? Terbayang kan rasanya ketika secara tak sengaja jari kita teriris pisau saat mengupas bawang misalnya. Apalagi pas masak kita sambil bbm-an, sms-an, twitter-an, facebook-an, hmmm …
Apa yang biasa kawan lakukan ketika terjadi kecelakaan kecil seperti itu? Kalau saya biasanya mengolesi luka dengan madu. Tipikal saya, sedikit-sedikit madu, apa-apa madu … Kalau masih belum puas, baru ambil betadine dan setelah itu jangan lupa memplester luka agar kegiatan bisa kembali dilanjutkan. Dan lain kali berhati-hatilah ketika beraktivitas dengan benda semacam pisau. Put your gadget out of the kitchen and concentrate!
  • Tepercik minyak panas

Ouuchh! Kawan pernah mengalami? Sama seperti teriris pisau, rasanya tentu sakit jugalah. Mau tahu bagaimana pertolongan pertama saya terhadap insiden semacam ini? Yup, back to you, honey! Olesi madu. Atau bisa juga dengan membasuh area yang terkena panas di aliran air keran. Agar suhunya segera normal kemudian lekaslah oleskan madu alih-alih odol atau yang lainnya, sebagai pertolongan pertama.
  • Salah racik/masakan gosong

Kemanisan, keasinan, kegaringan alias gosong. Berapa kali kawan sering mengalami ini? Apalagi kalau masak sambil ngobrol di telepon atau (lagi) bbm-an, sms-an, twitter-an, facebook-an. Hmmm… untuk yang satu ini solusi saya kembali ke poin pertama, put your gadget out of the kitchen, please!
  • Memecahkan barang

Tentunya dalam konteks tak sengaja, bukan yang sengaja (emang ada? entahlah?). Jika terjadi hal seperti itu biasanya saya akan langsung berteriak begini, “JANGAN BERGERAK!” kepada seluruh penghuni rumah. Takutnya pecahan kaca yang menyebar terinjak dan melukai salah seorang dari mereka. Setelah memastikan situasi aman, saya akan segera mengambil sapu, kantong plastik dan sehelai kain. Jangan lupa kain yang telah dipakai untuk mengelap lantai pasca terjadinya perpecahan barang ;p harap dibuang ya!
Demikian beberapa ulasan singkat saya tentang dapur dan beberapa kecelakaan kecil yang mungkin terjadi di sana. Mungkin kawan punya pengamatan lain dan ingin menambahkan?
 
 
Share this article :

0komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Qiwoel Friends

Sarankan CeQi di Google ya

Daftar Isi Blog Terbaru-Terlawas

Yang Sering Dibaca

 
CeQi Blog Supported By :Duniaq Duniamu.com | Asalasah | Maskolis | jadigitu.com
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Esabong - All Rights Reserved
Template Modified by esabi wibowo Design by Maskolis Template